Lestarikan Budaya lewat Festival Pencak Silat

Lestarikan Budaya lewat Festival Pencak Silat

MAJALENGKA-Sejumlah perguruan pencaksilat dari 20 Kecamatan se-Kabupaten Majalengka mengikuti Festival Pencak Silat tingkat Kabupaten Majalengka di gedung GGM Majalengka, Rabu (25/9). Asda Pembangunan Setda Majalengka, Drs H Abdul Gani MSi membuka festival didampingi Kadispora, Toto Prihatno SSos MP dan Ketua Pengcab IPSI Kabupaten Majalengka, H Irwan Suryanto. Pada kesempatan itu diserahkan matras bagi 13 perguruan pencak silat dari Pengcab IPSI Kabupaten Majalengka. Acara pembukaan diwarnai dengan atraksi pencak silat dari Perguruan Ciung Wanara yang sangat atraktif dengan menyuguhkan jurus tangan kosong, tongkat dan golok diiringi tiupan terompet. Setelah itu, Asda Gani memukul gong menandai pembukaan festival. Kepala Bidang Pembinaan dan Peningkatan Olahraga pada Dispora Kabupaten Majalengka Ohim Durohim SPd menyebutkan, ada beberapa kategori yang dipertandingkan pada Festival Pencak Silat ini. Di antaranya, penampilan perorangan putra-putri durasi 2 menit usia 9-12 tahun, berpasangan durasi 3 menit usia 14-17 tahun, penampilan berkelompok durasi 5 menit usia 9-12 tahun dan penampilan perorangan durasi 2 menit bagi usia 50 tahun keatas . Disiapkan pula total hadiah uang pembinaan sebanyak Rp11,1 juta plus piala dan trofi untuk pemenang masing-masing kategori. “Festival ini untuk mendorong, memotivasi dan memfasilitasi generasi muda agar mengenal dan melestarikan pencak silat tradisional sebagai warisan budaya bangsa,” ujarnya. Asda H Abdul Gani megapresiasi festival ini. Ia pun sangat bersyukur dan berterima kasih kepada perguruan yang telah berpartisipasi. Ia pun merasa bangga karena atlet ganda putri asal Majalengka, Riska Hermawan dan Ririn kini mengikuti Pelatda untuk persiapan PON 2020 di Papua. “Kita doakan semoga Riska dan Ririn bisa memberikan yang terbaik pada ajang PON nanti. Pemda tentu akan memberikan reward,” ujarnya. Ketua Pengcab IPSI Kabupaten Majalengka, H Irwan Suryanto menyatakan ajang ini juga sebagai seleksi atlet pencak silat dan ajang pembinaan atlet. Diungkapkan pengusaha bola ini, IPSI tahun ini memiliki 3 even kegiatan. “Semakin banyak tanding maka prestasi akan lebih diperoleh. Kita terus pehatikan atlet berprestasi agar tidak keluar dari Majalengka,” tandasnya.(ara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: