Warga Salat Melaksanakan Salat Gerhana Matahari

Warga Salat Melaksanakan Salat Gerhana Matahari

MAJALENGKA- Pelaksanaan salat gerhana matahari di Masjid Agung Al Imam diikuti ratusan jamaah usai salat Dhuhur sekitar pukul 12.30 WIB. Bertindak selaku katib Ustad Endang Rosmana  alumni Pontren Shobarul Yaqien Kawunggirang yang juga berprofesi sebagai pemangkas rambut “Pantes” di Jalan Pahlawan  Kelurahan Majalengka Kulon.  Sedangkan imam, ustad Inen dari Kelurahan Majalengka Kulon yang berprofesi sebagai tukang vermak pakaian dan biasa mangkal di depan Koperasi Hikmah Jalan Siti Armilah Kelurahan Majalengka Kulon. Dalam  kutbahnya, Ustad Endang mengatakan bahwa gerhana matahari atau bulan bukan tanda ada kematian seseorang  atau pertanda buruk, tapi merupakan bukti kebesaran Allah SWT, “Kita disunahkan untuk meaksanakan salat gerhana dengan memperbanyak istigfar dan bersedekah,” pesannya seraya mengajak jamaah untuk banyak bersyukur meningkatkan takwa. Sementara pelaksanaan salat gerhana matahari di Masjid Al Manar Kelurahan Majalengka  Kulon  dipimpin imam dan khatib Ustad H Moch Ridwan, tokoh Persatuan Islam. Pelaksanaan salat gerhana diawali dengan gema takbir, tahlil dan tahmid  serta diwarnai dengan pemberian sedekah  berupa makanan dan minuman kepada para jamaah. (ara)  

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: