Cowok Skena Wajib Coba! 5 Prompt Gemini AI Edit Foto Bikin Penampilan Auto Stylish & Kece Abis
Prompt Gemini AI Edit Foto Cowok Keren-Gemini AI-Radarmajalengka.com
RADARMAJALENGKA.COM - Belakangan ini, tren edit foto dengan kecerdasan buatan (AI) semakin populer di media sosial.
Banyak orang tertarik mencoba berbagai prompt unik untuk menghasilkan foto estetik, seakan-akan hasil jepretan fotografer profesional.
Padahal hanya dengan menggunakan aplikasi Gemini AI dari Google, semua bisa dibuat hanya dengan memasukan prompt sederhana hasilnya bisa sesuai imajinasi.
Tak heran jika tren edit foto ini makin viral dan banyak diminati, bahkan tiap hari time line dipenuhi dengan beragam hasil editan foto yang estetik hingga unik.
Nah bagi kamu yang ingin edit foto keren, berikut beberapa prompt Gemini AI edit foto cowok auto ganteng maksimal dan berkelas.
Prompt Gemini AI Edit Foto Cowok Keren
Prompt 1
Sebuah bidikan dari sudut tinggi menampilkan seorang pria bergaya dalam setelan gelap yang berdiri tenang di tengah kerumunan kacau paparazi dan penggemar. Ia memegang rokok di bibir dengan satu tangan, sementara tangan lainnya santai berada di saku. Kilatan kamera yang terang menyinari dirinya dan wajah orang-orang di sekitarnya, menciptakan kontras dan bayangan yang kuat. Kerumunan tampak berdesakan, meraih, dan mengangkat kamera—semua fokus pada pria di tengah. Buat wajah lainnya sedikit blur, dan wajah dari fotoku dibuat semirip mungkin. Mood agak gelap.
Prompt 2
Foto hitam-putih dengan kontras tinggi yang diambil di sebuah galeri seni modern. Hasil tangkapan kamera ini menghadirkan momen candid atau “curian” dari seorang pria (menggunakan foto referensiku) tanpa mengubah wajah aslinya, berdiri diam di antara kerumunan yang bergerak. Ia diposisikan sedikit menyamping, wajahnya tidak sepenuhnya ke kamera, namun juga tidak sepenuhnya menyamping. Framing foto dari paha tengah ke atas (3/4 body shot). Mengenakan mantel panjang berwarna gelap dengan kedua tangan di saku, ia tampak menonjol di tengah kerumunan yang berlalu-lalang. Dinding latar menampilkan karya seni berupa coretan acak dalam bingkai, tersusun seperti papan catur, dengan efek blur untuk memberi kedalaman. Suasana foto terasa sendu, sinematik, dan penuh perenungan.
Prompt 3
Ubah foto referensi menjadi potret bergaya dari seseorang yang duduk santai di kursi dengan pose rileks dan ekspresi cuek. Satu tangan menyangga kepala, sementara tangan lainnya bertumpu di sandaran kursi. Ia mengenakan jersey vintage hitam dengan motif logo tengkorak besar (one-piece), dipadukan dengan celana baggy hitam kusam oversized. Setting berada di ruangan bergaya retro dengan poster vintage penuh warna di dinding, menampilkan ikon pop culture seperti The Beatles, The Rolling Stones, Superman, dan Batman. Sebuah lampu gantung industrial tergantung di atas, memberi pencahayaan dramatis yang fokus pada subjek. Di atas meja kayu di depannya terdapat asbak logam kecil, sebungkus rokok, secangkir kopi panas, dan sebuah ponsel. Di samping meja ada tanaman hijau besar yang memberi kontras alami pada suasana retro yang edgy. Karya foto ini harus terasa sinematik dan artistik, menonjolkan nuansa retro sekaligus edgy, dengan kontras dan detail yang kuat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
