Spesifikasi Motor Listrik Polytron Fox 350: Dapat Subsidi Hingga Fast Charging Kuat Seharian!

Rabu 28-01-2026,22:02 WIB
Reporter : Erlangga Waluya
Editor : Erlangga Waluya

Salah satu keunggulan motor listrik Polytron Fox 350, adalah kecepatan jadi hal utama yang diperhatikan.

Berbeda dengan motor listrik murah yang biasanya terbatas kecepatannya, Polytron Fox 350 bisa melaju hingga 95 km per jam.

Kecepatan ini sudah cukup baik untuk digunakan di jalan raya utama atau jalur antarkota jarak dekat, memberi rasa percaya diri seperti saat menyetir motor konvensional yang kencang. 

BACA JUGA:Daftar Angsuran Kredit Motor Listrik Tanpa DP Yamaha Termasuk Aerox E, Mulai 1 Jutaan Cicilan Perbulannya

Kemampuan Fast Charging Motor Listrik Polytron Fox 350

Kemampuan dan spesifikasi motor listrik ini didukung oleh baterai yang besar, yaitu 3,75 kWh (72 V 52 Ah). Baterai yang besar ini seperti tangki bensin yang besar, jadi motor punya pasokan daya yang cukup untuk bekerja.

Untuk mengisi baterai penuh, anda tidak perlu menunggu lama. Waktu pengisian dari kosong sampai penuh hanya sekitar 4 jam.

Waktu itu tergolong cepat. Cukup colokkan saat tidur atau sedang kerja, dan motor sudah siap digunakan lagi saat kamu selesai.

BACA JUGA:Cicilan Ringan 1 Jutaan, Ini Skema Kredit Motor Listrik Polytron T Rex yang Bisa Tempuh 130 - 210 Km

Variasi dan Pilihan Warna Motor Listrik Polytron Fox 350: 

1. Gray Warrior 

2. Green Flux 

3. White Hustle 

4. Red Rush.

Semua warna dari motor listrik Polytron Fox 350 tersebut bisa kamu pilih jika melakukan pembelian kendaraan listrik ini di gerai Polytron. 

BACA JUGA:Angsuran Terendah Motor Listrik Polytron Fox 350 Cuma 300 Ribuan, Simak Tabel Cicilan Lengkapnya Disini

Kategori :