Dari sisi dapur pacu, Samsung Galaxy A57 disebut akan menggunakan chipset Exynos 1680.
Chipset ini memiliki konfigurasi CPU 8-core dengan desain tri-cluster, terdiri dari core utama berkecepatan hingga 2,9 GHz, didampingi dua klaster efisiensi di 2,6 GHz dan 1,95 GHz.
Konfigurasi ini diharapkan mampu menghadirkan keseimbangan antara performa dan efisiensi daya.
Untuk mendukung kinerjanya, Galaxy A57 kabarnya akan hadir dengan opsi RAM 8 GB serta penyimpanan internal 128 GB dan 256 GB.
Namun, tidak ada informasi mengenai dukungan kartu microSD, sehingga pengguna perlu mempertimbangkan kapasitas penyimpanan sejak awal.
Layar AMOLED dan Desain Lebih Ramping
Samsung Galaxy A57 diprediksi mengusung layar AMOLED 6,6 inci dengan resolusi Full HD Plus.
Panel ini diyakini mampu menampilkan warna tajam, kontras tinggi, serta kenyamanan visual untuk kebutuhan hiburan maupun produktivitas.
BACA JUGA:Baznas Majalengka Putuskan Zakat Fitrah 2026 Dibagikan Penuh di Desa, Tanpa Hak Amil
Dari sisi desain, ponsel ini justru mencuri perhatian karena ketebalan bodinya yang hanya 6,9 mm, lebih tipis dibanding pendahulunya.
Dengan bobot sekitar 182 gram, Galaxy A57 tetap terasa ringan dan nyaman digenggam untuk penggunaan sehari-hari.
Kamera 50 MP dan Baterai 5.000 mAh
Di sektor fotografi, Samsung Galaxy A57 masih mempertahankan konfigurasi kamera yang familier.
BACA JUGA:Komisi II DPRD Majalengka Tinjau 4 Wisata Swasta, Kepatuhan Pajak Daerah Jadi Sorotan
Kamera utama 50 MP dipadukan dengan lensa ultrawide 12 MP serta kamera makro atau depth 5 MP.