
MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM – Jembatan gantung Cileuis yang terletak di Blok Dukuh Nangka, Desa Waringin, Kecamatan Palasah, menghubungkan dengan Desa Leuweunggede, Kecamatan Jatiwangi, telah putus dan tidak diperbaiki sejak beberapa tahun lalu.
Bupati Majalengka, Drs H Eman Suherman MM menyatakan bahwa pembangunan kembali Jembatan Cileuis telah menjadi prioritas dan direncanakan pada tahun 2026.
"Insya Allah, kami telah menganggarkan Rp8 miliar untuk pembangunan Jembatan Cileuis, yang akan dilaksanakan pada tahun 2026," kata Bupati Eman kepada Radar di sela-sela Safari Ramadan di Desa Waringin, Kecamatan Palasah, Kamis (13/3) lalu.
Sementara itu, Kepala Desa Waringin, Umar mengungkapkan rasa syukurnya atas rencana pembangunan kembali Jembatan Cileuis pada masa kepemimpinan Bupati Eman.
BACA JUGA:Jelang Lebaran, Bupati Majalengka Resmikan Gerakan Pangan Murah
Ia berharap jembatan yang akan dibangun nantinya tidak hanya dapat dilalui oleh kendaraan roda dua, tetapi juga roda empat, seperti halnya jembatan di Pos Sindangwasa di atas Sungai Cikeruh.
"Jembatan Cileuis setelah dibangun kembali diharapkan dapat dilalui oleh kendaraan roda empat, seperti jembatan di Pos Sindangwasa di atas Sungai Cikeruh," ujar Kuwu Umar optimistis.
Ia menambahkan bahwa Jembatan Cileuis memiliki peran vital dalam menghubungkan Desa Waringin dengan Desa Leuweunggede, terutama mengingat banyaknya pekerja pabrik dari Kecamatan Palasah dan sekitarnya yang bekerja di Jatiwangi dan sekitarnya.
"Warga sangat berharap Jembatan Cileuis dapat dibangun kembali dengan struktur yang lebih permanen," tandasnya. (ara)
BACA JUGA:Bupati Eman Suherman Belum Pastikan Kapan Gapura Dibangun