Sedang Diet? Berikut Olahan Kentang Yang Baik Untuk Mengurangi Berat Badan

Rabu 22-05-2024,12:38 WIB
Reporter : Taufik Urrohman
Editor : Taufik Urrohman

RADARMAJALENGKA.COM - Kentang merupakan salah satu tumbuhan umbi-umbian yang mengenyangkan dan kaya nutrisi, khususnya karbohidrat, serat, vitamin, dan mineral. Nah, berbagai kandungan nutrisi ini membuat kentang bisa menjadi alternatif makanan pokok selain nasi, apalagi untuk kamu yang sedang diet. Tumbuhan ini pun bisa jadi salah satu pilihan untuk mempercepat penurunan berat badan. Namun, perlu diperhatikan bahwa hanya ada beberapa olahan kentang untuk diet yang bisa membantumu mencapai berat badan ideal dan baik untuk tubuh. Nah, berikut adalah beberapa olahan kentang untuk diet yang bisa kamu coba:

1. Salad kentang

Salad mungkin merupakan menu diet yang paling populer. Akan tetapi, sebagian orang menganggap bahwa menu ini kurang mengenyangkan. Supaya lebih kenyang tapi diet tetap sukses, coba deh makan salad kentang. Selain menggunakan kentang rebus sebagai bahan utama, olahan kentang ini juga dilengkapi dengan telur dan sayuran, seperti brokoli dan kubis, yang kaya nutrisi. Bahkan, kamu bisa menambahkan dressing berupa minyak zaitun.

BACA JUGA:Anda Mengalami Darah Tinggi? Berikut Beberapa Jenis Makanan Penyebab Darah Tinggi

2. Kentang rebus

Kentang rebus bisa dibilang olahan kentang untuk diet yang paling mudah dibuat. Olahan kentang untuk diet ini tidak ditambahkan minyak atau lemak sehingga sangat sehat. Oleh karena itu, kentang rebus juga bisa menjadi sumber karbohidrat pengganti nasi yang lebih sehat.  

3. Mashed potato dan brokoli

Olahan kentang untuk diet lainnya yang bisa kamu coba adalah mashed potato (kentang tumbuk) yang dicampur dengan brokoli. Kentang tumbuk, yang lezat dan rendah lemak, bisa jadi makin kaya nutrisi dengan adanya brokoli. Soalnya, sayuran ini tinggi akan folat, vitamin C, dan vitamin K.

4. Kentang panggang

Kentang yang dipanggang bersama kulitnya juga lebih sehat karena mengandung lebih banyak serat, vitamin, dan mineral. Kandungan serat ini bisa menurunkan kolesterol dan gula darah tinggi sehingga berat badan tetap ideal. Supaya lebih sehat, kamu bisa makan kentang panggang ini bersama sayuran seperti selada atau brokoli.

BACA JUGA:Kenali Beberapa Manfaat Lobak Yang Menyehatkan Tubuh

5. Sup kentang

Sup kentang juga merupakan salah satu olahan kentang untuk diet yang bisa kamu coba. Sup ini dibuat dari kentang yang dimasak bersama sayuran. Supaya makin lezat dan gurih, kamu juga bisa menambahkan dada ayam sebagai sumber protein rendah lemak. Demikian olahan kentang yang baik untuk yang sedang diet atau menurunkan badan.

Kategori :

Terpopuler