RADARMAJALENGKA - Rekomendasi beberapa tempat wisata edukasi yang dapat ditemukan di Kota dan Kabupaten Tegal.
Selain terkenal dengan ragam wisata alamnya, kawasan ini juga menyediakan destinasi wisata yang memberikan pengalaman edukatif, mencakup berbagai aspek, mulai dari sejarah hingga pertanian.
Berikut ini merupakan wisata di tegal yang cocok untuk anak-anak :
1. Rodjo Tater
Rodjo Tater, yang merupakan singkatan dari tani-ternak, memberikan kesempatan untuk belajar dan mendidik anak-anak tentang dunia pertanian dan peternakan.
BACA JUGA:Bikin Betah! 5+ Cafe Outdoor di Tegal dengan Suasana Sejuk Alami Pegunungan
Terletak di Jalan Raya Bogares Kidul No.32, Bogares Kidul, Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal.
Tempat ini tidak hanya menyajikan wawasan tentang bertani dan berternak, tetapi juga menyediakan kebun binatang mini, taman bermain, dan kolam renang untuk kegiatan keluarga.
Waktu buka setiap hari, mulai pukul 08.00 sampai 16.30 WIB. Harga tiket masuk sekitar Rp Rp.15.000 per orang.
2. Situs Manusia Purba Semedo
Situs Manusia Purba Semedo, yang berlokasi di Jl. Desa Semedo, Kecamatan Kedung Banteng, Kabupaten Tegal.
Menyuguhkan fosil-fosil hewan purba yang hidup jutaan tahun lalu. Tempat ini menampilkan koleksi temuan spesimen Semedo 1, artefak dari manusia purba jenis homo erectus, serta berbagai jenis fosil fauna purba.
Museum Semedo didirikan untuk melestarikan peninggalan kehidupan manusia purba dan mempublikasikan hasil penelitian.
Buka setiap hari kecuali hari senin pukul 08.00 sampai 15.30 WIB. Harga tiket masuk Gratis.
BACA JUGA:Bikin Penasaran! 10+ Makanan Khas Tegal yang Legendaris Khas Dengan Keunikannya
3. Rumah Wayang