Balita di Tarikolot Rutin Diberi Vitamin

Sabtu 07-10-2023,11:00 WIB
Reporter : Almuaras
Editor : Leni Indarti Hasyim

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Sejumlah balita di Kelurahan Tarikolot Kecamatan Majalengka mendapatkan layanan pemberian vitamin A dari petugas kesehatan dan tim Posyandu Puskesmas Munjul Kecamatan Majalengka, Jumat (6/10).

Bidan Desa/ Kelurahan Tarikolot yang juga nakes Puskesmas Munjul, Yulitawati menyebutkan pemberian vitamin A rutin setiap 6 bulan sekali yakni Februari dan Agustus. “Tapi pemberian vitamin A kali ini diundur dan sekaligus posyandu pemeriksaan balita pada Oktober 2023 ini,” kata Bidan Yati kepada Radar, kemarin.

Menurut Bidan Yati, para ibu sangat antusias untuk mendapatkan vitamin A secara gratis bagi bayi mereka, dan melakukan pemeriksaan balita berusia 0-4 tahun ke balai kelurahan setiap bulan sekali.

Kepala Kelurahan Tarikolot, Henda Suhenda SE menyampaikan terima kasih kepada tim nakes dan para kader posyandu yang rutin melakukan  pemberian vitamin A serta pemeriksaan kesehatan balita setiap bulannya.

BACA JUGA:Teror Debt Collector Pinjol Mengganggu Privasi Nasabah ! Berapa lama DC selesai Meneror?

BACA JUGA:Rentang waktu Debt Collector Shopee Paylater datang ke Rumah

“Alhamdulilah kami juga baru mendapatkan  perlengkapan posyandu dari dinkes guna mendukung kegiatan,” ujar Lurah Henda diiyakan  Ketua TP PKK/ Ketua Tim Posyandu Kelurahan Tarikolot, Suptini Suhenda.
Nita Miarsih warga RT  9/ RW Kelurahan Tarikolot menyebutkan dirinya rutin membawa buah hatinya, Syahdan yang kini baru berusia 6 bulan untuk diperiksa ke petugas posyandu secara gratis.
Diakui Nita, dirinya hanya dikenakan iuran setiap bulan sebesar Rp2 ribu untuk mengikuti kegiatan di Posyandu.

“Kami rutin setiap bulan membawa anak ke posyandu untuk mengetahui kondisi kesehatan dan pertumbuhan anak,” ujarnya. (ara)

BACA JUGA:3 Solusi Gagal Bayar Pinjol Ilegal

BACA JUGA:Cara Mengajukan Surat Restrukturisasi dalam pinjaman Online

Kategori :