Antisipasi Karhutla, Kapolsek Sindangwangi Jalin Koordinasi Dengan TNGC dan MPA Desa Bantar Agung

Jumat 09-06-2023,14:00 WIB
Reporter : Dedi Haryadi
Editor : Leni Indarti Hasyim

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - Untuk mengatasi segala bentuk gangguan Kamtibmas khususnya pada musim kemarau saat ini, Kepolisian Sektor Sindang Polres Majalengka berkoordinasi dengan pihak Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) dan Masyarakat Peduli Api (MPA) Desa Bantar Agung, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka guna memetakan daerah rawan akan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Seperti yang terlihat Kpaolsek Sindangwangi Polres Majalengka IPTU Wili Rukwili bertemu dengan Kasie TNGC Majalengka Bapak Jaja S.Hut beserta staf dan Masyarakat Peduli Api (MPA) Desa Bantar agung, yang bertempat di Kantor Resort Linhut TNGC Desa Bantar agung Kecamatan Sindangwangi Kabupaten Majalengka, Jumat (9/6/2023).

Sementara itu, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto melalui Kapolsek Sindangwangi IPTU Wili Rukwili menjelaskan kegiatan ini adalah merupakan sinergitas antara Polri dengan mitra kerja Polri dalam hal menciptakan situasi keamanan dan kelestarian hutan serta mengantisipasi segala bentuk ganguan saat musim kemarau diantaranya kebakaran hutan dan lahan.

“Kegiatan ini juga merupakan Program Dinamis Presisi dan Program Prioritas Bapak Kapolres Majalengka yaitu Bhayangkara Mitra Masyarakat (Bhatramas),”ungkapnya.

BACA JUGA:Potensi Wisata Baru, Masyarakat Antusias Ikuti Street Carnival

BACA JUGA:Kapolres Majalengka Hadiri Kegiatan Kirab Budaya dan Pawai Pembangunan

Kapolsek juga menghimbau kepada Masyarakat dilarang melakukan pembakaran hutan dan lahan, Apabila melihat kebakaran hutan dan lahan segera laporkan,Tidak membuang punting rokok disembarang tempat, hindari praktek membuka lahan perkebunan/pertanian dengan membakar dan tidak meninggalkan api di hutan dan lahan,”imbaunya.

BACA JUGA:Cegah TPPO, Kapolsek Sukahaji Lakukan Sosialisasi Desa Cikoneng

BACA JUGA:Polisi RW Kunjungi Keluarga PMI Saudi

Kategori :