MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM - SMK Karya Nasional (Karnas) Sindangwangi, Kabupaten Majalengka sukses mengadakan kegiatan Great Scout Karnas (GSK) yang ke-5.
Kegiatan yang diikuti oleh oleh 18 sekolah dari SMP/MTs se- Majalengka bagian timur dan Cirebon bagian barat tersebut, sebagai salah satu upaya mewujudkan Pramuka sebagai perubahan membangun bangsa yang bermartabat.
Kepala SMK Karya Nasional (Karnas) Sindangwangi, Rosi Stiati SS MPd mengungkapkan Great Scout Karnas (GSK) ke-5 ini diadakan setiap tahun.
"GSK ke-5 ini sebagai sarana silaturahmi SMK Karnas dengan para siswa siswi SMP/MTS, sebagai program tahunan SMK karnas, berkompetisi meraih prestasi di bidang kepramukaan," kata Rosi.
BACA JUGA:Gempa Majalengka Terkini, 3,4 Magnitudo, Begini Keterangan BMKG
BACA JUGA:Waspada Travel Umrah Bodong, Bupati akan Lakukan Pengecekan dan Pendataan
Dikatakan Rosi, kegiatan GSK ini juga sebagai salah satu sarana jembatan pendidikan karakter. Pasalnya gerakan pramuka merupakan salah satu dari bagian besar dari agen perubahan (agen of change) yang menjadi harapan bangsa.
Pramuka diharapkan mampu meningkatkan kualitas anggota pramuka itu sendiri serta memberikan manfaat bagi masyarakat.
Wakasek Kesiswaan SMK Karya Nasional (Karnas) Sindangwangi, Iwan Sukwana Kurnia SPd menambahkan, kegiatan GSK ini juga bertujuan memfasilitasi pramuka penggalang di daerah sekitar untuk berkompetisi di bidang kepramukaan.
Beberapa kegiatan tersebut di antaranya berupa perlombaan dibidang kepramukaan yang terbagi menjadi 3 lomba yakni Lomba baris berbaris (LKBB). Jelajah Alam Sindangwangi (JAS) dan Story Telling yang merupakan lomba untuk menguji pengetahuan anak.
"Kegiatan ini gratis tanpa dipungut biaya apapun," ujarnya.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Gempa Bumi Majalengka Hari Ini, 3,4 Magnitudo, Pusat Gempa di Lokasi Ini