KANGEN JOGJA, Nih Ada Wisata Majalengka Rasa Malioboro, Dekat Loh Ada di Kadipaten Bisa Lewat Tol Cisumdawu

Sabtu 28-01-2023,21:00 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

MAJALENGKA, RADARMAJALENGKA.COM – Sempat viral di Kabupaten Majalengka, wisata rasa Jalan Malioboro di Jogjakarta tepatnya di Kecamatan Kadipaten yang merupakan jalur utama di Kota Angin menuju ke arah Bandung.

Wisata Majalengka rasa Malioboro tersebut memang disertai dengan beberapa ornamen seperti lampu, hingga kursi yang berada di trotoar sepanjang ruas jalan Kadipaten tersebut.

Kehadiran wisata Majalengka rasa Malioboro tersebut, menambah keseruan untuk masyarakat lokal sekadar menghabiskan waktu di sore hari atau malam hari.

Majalengka memang banyak berbenah. Alun-Alun Majalengka diresmikan pada 21 April 2021 oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. 

BACA JUGA:BARU SADAR, Ada Pemandangan Aneh di Tol Cisumdawu, Cobalah Tengok Kalau Nggak Percaya

Alun-Alun yang dibenahi tersebut, menjadi salah satu yang tercantik di Indonesia. Bahkan sering dibanding-bandingkan dengan alun-alun lain di wilayah III Cirebon yang dianggap tidak secantik milik Majalengka.

Bahkan sekarang di area sekitar alun-alun ini hampir setiap hari didatangi oleh para pengunjung, baik itu dari dalam maupun luar Majalengka.

Pemerintah Kabupaten Majalengka yang didukung oleh Pemprov Jawa Barat terus melakukan pembangunan seperti tempat-tempat umum yang sering dilalui masyarakat.

Tak hanya alun-alun majalengka yang dibenahi, di kawasan Pasar Kadipaten pun ikut dilakukan kegiatan pembenahan. Selain menambah fasilitas dan memperbaiki beberapa komponen yang ada, pedestrian di pasar kadipaten pun ikut dibenahi.

BACA JUGA:MANTAP! AirAsia Buka Rute dari Bandara Kertajati Majalengka, Syarat Cuma 1, Tony Fernandes Bilang Ini

Pedestrian di Pasar Kadipaten terdapat jalur disabilitas yang disediakan, walaupun  ada beberapa tiang listrik yang menghalangi jalur dengan warna kuning yang seharusnya bebas hambatan itu.

Dari awal dibenahi sampai dengan sekarang tiang listrik masih dijadikan bahan perdebatan, dan belum ada aksi nyata dari pihak yang berwenang. Di area Kadipaten sendiri banyak orang yang mengatakan suasannya mirip dengan suasana di area di Malioboro.

Komponen-komponen seperti tiang listrik, lampu, kursi panjang menambah suasana makin mirip dengan suasana di Malioboro. Ketenaran tempat kadipaten ini mulai semakin ramai setelah akun instagram @infoMJLK mempublikasikan foto-foto di area sekitar Kadipaten.

Dari konten foto-foto tersebut lah, banyak pengunjung dari luar Majalengka berdatangan uintuk melihat dan merasakan suasana di tempat tersebut.

BACA JUGA:BLAK-BLAKAN Jusuf Hamka, Bangun Tol Cisumdawu Pakai Duit 'Anak Kampung' Rp5,5 Triliun

Kategori :