Prabu Siliwangi Beragama Islam, Ustadz Adi Hidayat Mengungkap Hal Ini

Rabu 06-07-2022,13:00 WIB
Editor : Yuda Sanjaya

Saat akan pulang, mereka bertemu dengan anak dari Syekh Jumadil Qubro yang kedua bernama Syarif Abdullah.

Dilamarlah Syarifah Mudaim dan dinikahkan di sana. Sehingga tidak ikut pulang ke Nusantara. Sementara Walangsungsang atau Abdullah Iman pulang.

Syarifah Mudaim ikut ke Mesir dan tinggal selama 20 tahun di sana. Kemudian memiliki anak bernama Syarif Hidayatullah.

Lantas Syarif Hidayatullah ke Nusantara dan bertemu dengan pamannya yakni Walangsungsang. Sehingga diberi kekuasaan di daerah Gunung Jati dan dikenal dengan Sunan Gunung Jati.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Naik Haji untuk Eril, Begitu Tiba Langsung Umroh

Indikasi Prabu Siliwangi beragama Islam tidak lepas dari berkembangnya syiar di wilayah Jawa Barat, oleh para ulama dari Campa hingga Arab.

Tidak hanya itu, Prabu Siliwangi dianggap seorang muslim karena memiliki keturunan yang beragama Islam.

Pemangku adat Sunda di Palataran Pakujajar Sipatuhan Bogor, Bambang “Ciras” Sudarsono mengungkapkan, Prabu Siliwangi memang seorang muslim.

Bahkan Sri Baduga Maharaja telah menjadi mualaf sebelum era Wali Songo.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Tiba di Tanah Suci, Langsung Meninjau Jamaah Haji Jawa Barat

Pendapat berbeda diungkapkan Guru Besar FIB Unpad, Prof Dr Nina Herlina Lubis. Menurut dia, berdasarkan interpretasi logis, Prabu Siliwangi beragama Islam diduga hanya berpura-pura.

“Ada kemungkinan Prabu Siliwangi bukan masuk Islam, tapi pura-pura,” kata Prof Nina, dalam sebuah webinar, beberapa waktu lalu.

Menurut dia, Prabu Siliwangi bergama Islam karena ingin menikah dengan santri putri Syekh Quro yakni Nyi Subang Larang. Tetapi kemudian kembali ke Agama Hindu.

Lalu mengapa Islam mudah masuk di wilayah Kerajaan Sunda? Dikatakan Nina, Kerajaan Sunda toleransinya tinggi, sehingga Islam bisa masuk, begitu juga Agama Budha.

BACA JUGA:Musim Panas

Prof Nina juga menegaskan bahwa Prabu Siliwangi meninggal sebagai seorang pemeluk Hindu. Makanya, jenazahnya diperabukan.

Kategori :