Aldi Taher Deklarasi Cawapres Anies Baswedan, Pasangan ADIL

Senin 04-07-2022,17:30 WIB
Editor : Yuda Sanjaya

Radarmajalengka.com, JAKARTA - Artis Aldi Taher mendeklarasikan diri sebagai Cawapres, Anies Baswedan dengan pasangan

Aldi Taher yang merupakan Ketua DPP Bidang Seni dan Budaya PBB tersebut, menyatakan insya Allah akan maju menjadi cawapres Anies Baswedan untuk 2024.

Tidak hanya menyatakan diri bakal menjadi cawapres Anies Baswedan untuk 2024, Aldi Taher juga membuat lagu mengenai itu.

Unggahannya tersebut mendapatkan beragam respons di media sosial. Hingga komentar untuk stop ngelem dan halu.

BACA JUGA:Laporan Keuangan ACT Terungkap, Kelola Dana Ratusan Miliar

"Kok gini amat ya komen nya??? Boleh kan bercita jadi wapres insya Allah membangun negri ya nggak Bang Ahmad Sahroni. BTw tau aja gw ngelem. Ngelem nasi. Lagian tau-tauan kamu ngelem," tulisnya menanggapi komentar warganet di media sosial.

Dalam unggahan berikutnya, Aldi Taher juga menyertakan tangkapan layar beberapa pemberitaan terkait dirinya mengenai cawapres Anies Baswedan 2024.

"2024 kita pilih presiden yang hobi baca Quran. Bukan cuma bikin konten joget di Tiktok," kata Aldi Taher dalam lagu tersebut, sebagaimana dipublikasikan.

Diungkapkan dia, Indonesia membutuhkan pemimpin yang cinta Alquran. Karena kitab suci tersebut adalah solusi dari semua masalah dan dapat memberikan syafaat.

BACA JUGA:Sertu Rizka Nurjanah Terkini, Tumor Otak Menyebabkan Kebutaan, Semangat Pantang Menyerah

"Kita butuh pemimpin yang cinta Alquran. Hanya Alquran solusi untuk semua masalah. Ayo kita semua baca Alquran. Insya Allah Alquran jadi syafaat," tuturnya.

Tidak hanya gemar membaca Alquran, menurut dia, calon presiden juga harus rekam, kemudian mengunggah bacaan Alquran-nya.

"Calon presiden baca Alquran. Rekam, posting juga, kita pengen lihat. Calon presiden baca Alquran. Rekam, posting juga, insya Allah terpilih jadi presiden," tuturnya.

Disampaikan juga dalam lagu tersebut bahwa di tahun 2024 akan banyak konten pencitraan. Tetapi sebaiknya, upaya pencitraan tersebut dilakukan dengan membaca Alquran. 

BACA JUGA:Semarak HUT Bikers FKPPI, Kang Nana Beri Support dari Singapura

Kategori :