Radarmajelengka.com - Deretan motor Yamaha di segmen moped masuk daftar favorit masyarakat Indonesia karena dibekali keunggulan yang sesuai kebutuhan market Tanah Air.
Salah satunya adalah Yamaha Jupiter Z1 yang terus menjadi pilihan hingga kini dan digunakan sebagai kendaraan dalam mendukung mobilitas dan aktivitas harian. Melihat antusiasme konsumen tersebut, di tahun 2022 ini Yamaha melakukan penyegaran warna pada Jupiter Z1 yang makin mempertegas karakter motor ini. Warna baru yang dihadirkan adalah Metallic Black, Metallic Red, dan Metallic Cyan dengan grafis menarik kian menonjolkan ciri khas Jupiter Z1 yang sporty, agresif dan modern. BACA JUGA:Aldi Satya Mahendra Siap Berlatih Bersama Valentino Rossi Adapun warna Metallic Black memiliki grafis cyan dan putih, warna Metallic Red dengan sentuhan grafis abu-abu, serta warna Metallic Cyan bergrafis kombinasi yellow acid dan abu-abu. Tampilan sporty dan racing image pada motor ini tampak dari perpaduan satu warna senada yang disematkan pada Jupiter Z1 sehingga terlihat makin fresh. Grafis garis-garis tajam pada body motor juga mengangkat sisi agresif dan sporty yang melekat kuat pada Jupiter Z1. Selain itu, tulisan “Jupiter Z1” yang atraktif menghasilkan kesan street racing yang kental untuk menunjang kualitas penampilan motor ini. ”Motor bebek atau moped Yamaha menjadi pilihan untuk memenuhi kebutuhan fungsional dan mendukung aktivitas harian. Salah satu yang digemari konsumen hingga kini adalah Jupiter Z1 yang memiliki beragam keunggulan. Untuk menyegarkan tampilan dan menyesuaikan dengan tren terkini, tahun ini kami menghadirkan warna baru Jupiter Z1 yang juga mewakili karakter sporty, agresif dan modern motor ini. Kami harapkan pengguna motor ini semakin percaya diri dalam bermobilitas ditambah keunggulan performa berkualitas dan ketangguhan seperti yang bisa diperoleh dari Jupiter Z1,” papar Antonius Widiantoro, Manager Public Relations, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). BACA JUGA:Kang Nana Penuhi Janji Beri Hadiah Motor Alumni Smansa 80 Jupiter Z1 sebagai motor moped unggulan yang memiliki karakter racy sangat cocok menjadi pilihan para pecinta racing dan berjiwa sporty. Performa yang bagus dan durability optimal membuat Jupiter Z1 selalu digemari oleh masyarakat untuk berkendara di jalanan perkotaan maupun daerah. Ketangguhan motor ini layak disebut sebagai “penakluk jalanan” sehingga dapat diandalkan mengantarkan konsumen dalam beraktivitas sehari-hari. Jupiter Z1 memiliki desain body berkualitas merepresentasikan karakter sporty dan racy, membuat pengendara kian percaya diri saat di jalanan. Posisi berkendara membuat pengguna dapat bermanuver dan handling dengan lincah. Motor ini juga memiliki sistem saluran udara (air flow system) untuk menunjang tingkat aerodinamis. Sirkulasi udara seperti ini pun membuat suhu mesin tetap optimal. Lalu untuk penerangan didukung oleh double head lamp serta tail light dengan desain aderodinamis. Jupiter Z1 menggunakan teknologi Fuel Injection yang membuat mesin lebih bertenaga dan konsumsi bahan bakar irit. Motor ini juga dilengkapi dengan Forged Piston, teknologi Yamaha yang membuat mesin lebih awet dan kuat. Ketangguhan Jupiter Z1 makin teruji dengan mesin air cooled 4-stroke, SOHC, single cylinder. Yamaha memasarkan Jupiter Z1 warna baru seharga Rp 19.020.000 on the road Jakarta. Informasi selengkapnya dapat dilihat pada website resmi Yamaha https://yamaha-motor.co.id/product/jupiter-z1/ BACA JUGA:PUI dan IPHI Talaga Mendoakan Kang Nana untuk Majalengka BerkahYamaha Rilis Warna Baru Moped Unggulan Jupiter Z1
Selasa 07-06-2022,16:54 WIB
Editor : Yuda Sanjaya
Tags : #yamaha jupiter z1 2022
#yamaha
Kategori :
Terkait
Sabtu 03-01-2026,09:53 WIB
Angsuran Mulai Rp1 Jutaan, Yamaha NMax 2026 Bodi Bongsor, Mesin 155 CC Blue Core VVA dan Fitur Modern
Jumat 02-01-2026,19:04 WIB
Yamaha NMAX Turbo 2026 Resmi Meluncur! Skuter Maxi Hybrid Listrik-BBM 155 cc Terbaik Tahun Ini
Jumat 02-01-2026,17:35 WIB
Tanpa DP, Cicilan Ringan! Cek Skema Kredit Motor Listrik Alva Cervo, Skutik Mirip XMAX Hemat Baterai
Jumat 02-01-2026,04:55 WIB
Kredit Motor Listrik Tanpa DP, Dapat Motor Listrik Premium Mirip NMAX! Cek Simulasi Cicilan Polytron Fox 500
Kamis 01-01-2026,21:02 WIB
Produk Buatan Indonesia, Ini Deretan Motor Listrik Mirip Yamaha XMAX dengan Spek Premium & Fitur Canggih
Terpopuler
Sabtu 03-01-2026,17:45 WIB
Kredit Motor Listrik Tanpa DP, Selis New Balis Dicicil 1 Jutaan per Bulan, Kabin Tertutup dan Ber-AC
Sabtu 03-01-2026,13:40 WIB
Bukan Sekedar Interior, 6 Tanaman Hias Pembawa Hoki ini Bisa Bawa Keberuntungan dan Membersihkan Udara Rumah
Sabtu 03-01-2026,15:54 WIB
Mengundang Rezeki Masuk ke Rumah, Ini Dia 4 Tanaman Hias Pembawa Hoki untuk Diletakan di Ruang Tamu
Sabtu 03-01-2026,13:53 WIB
Kumpulan Motor Listrik Fast Charging, Kendaraan Buatan Indonesia Bisa Tempuh 130 Km Cuma Ngecas 30 Menit
Sabtu 03-01-2026,13:49 WIB
Estetik Banget! 6 Tanaman Hias Pembawa Hoki ini Bisa Menjadi Dekorasi Interior Pembawa Energi Positif
Terkini
Minggu 04-01-2026,08:40 WIB
Mulai dari 400 Ribuan Bisa Bawa Pulang Motor Listrik Model Vespa Klasik Buatan Indonesia, Jarak Tempuh 100 KM
Minggu 04-01-2026,06:56 WIB
Bisa Jadi Pengharum Ruangan Alami! Ini 5 Tanaman Hias Indoor yang Memiliki Aroma Semerbak untuk Dekorasi Inter
Minggu 04-01-2026,06:56 WIB
Simpan Didalam Rumah dan Rasakan Manfaatnya, Ini Dia 5 Tanaman Hias Pembawa Hoki Menurut Feng Shui
Minggu 04-01-2026,06:55 WIB
Motor Listrik Vespa Asli, Baterai Tangguh Bisa Tempuh 100 Km Sekali Cas, Cek Harga Terbaru Tahun 2026
Minggu 04-01-2026,06:55 WIB