MAJALENGKA - Sebagai bentuk komitmen dan kepedulian terhadap keberadaan musala di daerah terpencil, NU Care-LAZISNU Kabupaten Majalengka kembali menyalurkan bantuan tahap dua sebesar Rp2 juta untuk penyelesaian pembangunan Musala Miftahul Falah Dusun Cikaracak Desa Dayeuhwangi Kecamatan Lemahsugih.
Bantuan tersebut merupakan titipan para donatur NU Care-LAZISNU Kabupaten Majalengka melalui rekening Bank Jabar Banten (BJB) 0086526549100 atas nama LAZISNU Majalengka.
Pimpinan dan panitia pembangunan Musala Miftahul Falah, Uju Sukmana mengucapkan terima kasih kepada NU Care-LAZISNU Majalengka yang sejak awal peduli dan ikut donasi untuk penyelesaian musala tersebut.
\"Semoga NU Care-LAZISNU Majalengka semakin maju, amanah, dan menjadi lembaga amil zakat, infaq dan sedekah yang terpercaya dan profesional,\" katanya.
Uju menyampaikan bahwa pembangunan musala 6x6 meter ini baru selesai ngecor/ngedak. \"Alhamdulillah minggu kemarin selesai ngedak. Sampai saat ini sudah menghabiskan biaya Rp60 juta. Biaya tersebut merupakan biaya pribadi, keluarga, swadaya masyarakat, dan bantuan dari luar termasuk dari LAZISNU,\" katanya.
Sementara itu Direktur NU Care-LAZISNU HM Zaenal Muhyidin mengatakan, pihaknya bisa menyalurkan dana infak para donatur tahap dua ini walaupun nominalnya tidak besar. \"Kami dari Lazisnu akan terus membantu sesuai titipan para donatur sampai musala ini selesai dan bisa dipakai oleh masyarakat,\" jelasnya.
Seperti di ketahui Musala Miftahul Falah ini pada Februari 2021 lalu ambruk diterjang longsor bersama dua lokal tempat belajar DTA dan TPQ. Atas saran pemerintah setempat dan pertimbangan keselamatan maka musala dan dua lokal tempat belajar ini dipindah ke tempat baru yaitu 300 meter dari tempat semula. (ono)