MAJALENGKA- Bupati Majalengka, Dr H Karna Sobahi MMPd mengukuhkan pengurus Persatuan Wedratama (PWRI) Kabupaten Majalengka Periode 2021-2026 bertempat di Gedung PWRI di Jalan KH Abdul Halim Majalengka, kemarin (4/3).
Acara Pelantikan dan pengukuhan organisasi pensiunan sipil ini dihadiri Sekda Drs H Eman Suherman, MM, Kepala BKPSDM, H Maman Fathurohman SH MH, Kepala Kesbangpol DR H Iman Pramudiya, MM dan perwakilan PWRI Provinsi Jawa Barat.
Ketua PWRI Kabupaten Majalengka, Ir H Juhana, MM menyatakan terima kasih kepada bupati yang hadir melantik PWRI. Menurut mantan Asda Pembangunan Setda Majalengka ini, banyak tugas besar yang menjadi PR (pekerjaan rumah) pengurus PWRI serta butuh bantuan dari Pemkab Majalengka.
Juhana mengungkapkan, saat ini keanggotaan PWRI menurun, karena banyak pensiunan tidak tertarik untuk menjadi anggota. “Karena mungkin kurang sosoalisasi dan kurang kerja sama dengan pemda,” katanya.
Juhana berharap ke depan saat pelepasan PNS yang pensiun diiberikan kadeudeuh seragam PWRI sebagai wadah pensiunan untuk melanjutkan tugas pengabdian kepada masyarakat dengan mengharapkan mendapatkan ridlo Allah.
Juhana juga mengeluhkan kondisi gedung PWRI yang sudah banyak mengalami kerusakan. Gedung PWRI dibangun dari iuran pada tahun 1986- 1988. “Saat ini sudah berumur 34 tahun. Untuk disewakan sudah kalah saing dengan gedung dan tempat yang lebih baik,”katanya.
Bupati Karna mengucapkan selamat kepada pegurus baru yang telah dilantik dan dikukuhkan. Ia mengapresiasi regenerasi kepengurusan PWRI dari kepemimpinan Drs H Ruska Sutari MM. Karna berjanji akan merenovasi gedung PWRI dan akan memberi kadedeuh baju batik PWRI bagi PNS yang akan purna tugas. (ara)