MAJALENGKA- Kepala Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Majalengka Dr Hj Lilis Yuliasih MPd mengatakan Kabupaten Majalengka terus berupaya memperluas jaringan pemasaran kepariwisataan dan mendorong produk ekonomi kreatif. Mengikuti pameran Bandung Investment, Agriculture, Tourism & Trade Expo (BIATTEX 2020) yang dilaksanakan di BTC (Bandung Trade Centre) pada 3 hingga 6 Desember salah satunya.
Even ini berskala nasional dan didesain untuk mempertemukan produsen dengan buyer, maupun konsumen potensial. Kegiatan ini diharapkan menjadi sarana promosi yang efektif dan memberikan informasi kepada masyarakat dan kalangan dunia usaha di antaranya pariwisata dan produk ekonomi kreatif. Dalam event ini Disparbud Majalengka terpilih menjadi juara 1 stand terbaik dan penyaji terbaik tingkat nasional.
Pameran itu dihadiri perwakilan dari berbagai kota-kabupaten se-Indoensia. Seperti Kota Makassar, Banjarmasin, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Sumenep, Malang, Bandung, Karawang dan lainnya.
“Alhamdulilah Disparbud Majalengka terpilih menjadi juara 1 stand terbaik dan penyaji terbaik tingkat nasional pada pameran BIATTEX 2020 yang dilaksanakan di BTC,” kata Kadisparbud Hj Lilis diiyakan Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Majalengka, Adhi Setya Putra SE. (ara/adv)