Ulama-Lembaga Pendidikan Islam Modal Keutuhan NKRI

Rabu 23-09-2020,10:24 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

MAJALENGKA- Anggota MPR RI, Dr. H Jefry Romdonny MSi MM melakukan sosialisasi empat pilar kebangsaan di Kantor Desa Malausma, Kecamatan Malausma, Kabupaten Majalengka, Minggu (20/9). Dalam kesempatan itu Ketua MUI Kecamatan Malausma, H Sirojudin mengatakan keprihatinannya atas kejadian penyerangan kepada ulama belum lama ini. Bahkan, di media sosial, lanjut dia, ramai perbincangan mengenai ulama pemecah belah NKRI dan ulama pro NKRI. Mendapati kondisi itu, ia berharap agar lembaga pendidikan Islam dan ulama diperhatikan oleh pemerintah. Menanggapi hal itu, Jefry menyebutkan Partai Gerindra mengutuk penyerangan terhadap ulama. Ia menyebutkan Polri harus mengusut tuntas motif pelaku di balik penyerangan tersebut. “Saya pribadi sudah menyampaikan keprihatian ini langsung pada forum rapat dengar pendapat Komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Agama. Pemerintah melalui Menteri Agama harus aktif memberikan perlindungan kepada para ulama dari teror dan kekerasan karena ulama adalah aset bangsa, aset umat, dan alat perekat bangsa,\" jawab Jefry. Kesempatan itu juga dimanfaatkan Jefry untuk saling mengingatkan bahwa Pancasila sebagai pedoman berbangsa dan bernegara serta pandangan hidup. Dengan demikian, kualitas peradaban bangsa dapat berkembang terhormat. “Masyarakat yang berKetuhanan, ulama dan pesantren adalah kekuatan rakyat Indonesia untuk merdeka dan berdaulat dari cengkraman penjajah dulu. Jangan sampai bangsa yang besar ini ada yang ingin melemahkan,” ujar Jefry. “Saya akan berusaha untuk menyampaikan dan memperjuangkan aspirasi Pak Kyai, Pak Kades dan Bapak-Ibu, untuk memperkuat lembaga pendidikan Islam pada masa covid-19 ini di daerah pemilihan yang saya wakili,” tambah Jefry. Dalam acara sosialisasi itu, turut hadir Kepala Desa Malausma Ading Setiadin, aparatur desa serta tokoh mayarakat Kecamatan Malausma. “Semoga kehidupan berbangsa dan bernegara dapat normal kembali, sehingga tercipta stabilitas ekonomi yang berdampak pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat,” harap Jefry Romdonny yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Majalengka ini. Ia pun berharap pandemi ini bisa segera berakhir. Sehingga kehidupan masyarakat kembali normal, dan berbagai sektor kembali pulih.(ara/ril/adv)

Tags :
Kategori :

Terkait