Pertades Bisa Jadi Sarana Majukan BUMDes

Kamis 09-07-2020,14:35 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

MAJALENGKA – Sejumlah desa di Kabupaten Majalengka tengah fokus merencanakan pembangunan tempat pengisian bahan bakar (Pertades) dalam memberdayakan BUMDes menuju Desa Mandiri. Konsultan PT Mutiara Teknologi Indonesia, Iding Jaenudin SPd menjelaskan keberadaan Pertades itu sesuai dengan Peraturan BP Migas No 6 Tahun 2015 Pemerataan BBM untuk menjangkau masyarakat desa dengan menggandeng BUMDes. Selain itu juga instruksi Presiden terkait pemberdayaan BUMDes. “Banyak kawasan desa yang memiliki industri yang berkebutuhan BBM Solar cukup besar, maka sudah semestinya BUMDes mengambil bagian dari bisnis yang ada. Salah satunya yakni menyediakan kebutuhan solar industri,” kata Kepala Desa Sukaraja Kulon, Kecamatan Jatiwangi ini, Rabu (8/7). Dijelaskan, melalui Pertades diharapkan BUMDes akan memiliki potensi penghasilan lain dari industri yang ada di daerah. “Nantinya diharapkan akan terjadi hubungan yang saling menguntungkan antara desa dan industri-industri yang ada,” harapnya. Menurut Iding, tidak hanya Pertades Solar Industri, melainkan ada Pertalite dan Pertamax. Hampir setiap desa memiliki lebih dari 1.000 kepala keluarga (KK). Masing-masing minimal memiliki satu unit sepeda motor dan membutuhkan BBM setiap hari. Konsep Pertades ini diharapkan mampu mendukung terwujudnya desa mandiri. “Peluang ini dapat ditangkap oleh BUMDes dengan mendirikan unit usaha Pertades Pertalite dan Pertamax. Sehingga dari hasil penjualan tersebut ada keuntungan yang dihasilkan oleh BUMDes untuk dapat menopang PADes,” tandasnya. (ono)  

Tags :
Kategori :

Terkait