Warga Sinarjati Gotong Royong Bangun Musala

Senin 03-02-2020,10:24 WIB
Reporter : Leni Indarti Hasyim
Editor : Leni Indarti Hasyim

MAJALENGKA- Pemerintahan Desa Sinajati Kecamatan Dawuan terus mendorong dan memotivasi warganya untuk melakukan pembangunan berbasis swadaya dengan cara bergotong royong. Kepala Desa Sinarjati, H Aceng Aminudin mengatakan pihaknya melaksanakan rehab total Musala Al Iman di Blok Pos Desa Sinarjati dengan tidak mengandalkan uang dari pemerintah. “Dengan semangat gotong royong masyarakat kami merehab total musala Al Iman dengan dana dari swadaya masyarakat,” kata Kades Aceng, kemarin (2/2). Disebutkan, Pemdes Sinarjati telah melakukan renovasi terhadap Situs Sumur Bado di Kampung Bado Desa Sinarjati dengan dana desa. Ia mengatakan langkah itu dilakukan dalam upaya merawat dan melestarikan situs Sumur Bado. Renovasi yang dilakukan berbentuk pembangunan kamar dan fasilitas untuk mandi agar pengunjung Sumur Bado lebih nyaman. “Kami ingin melestarikan situs Sumur Bado sebagai warisan para leluhur. Dari dana desa dialokasikan Rp18 juta untuk penataan Sumur Bado tersebut,” katanya. Ia menargetkan selama kepemimpinannya, seluruh musala yang kurang layak bisa direhab dengan mengandalkan swadaya dan gotong royong masyarakat. “Kami akan terus memotivasi dan mendorong masyarakat untuk bisa bergotong royong dalam pembangunan di desa terutama sarana ibadah. Musala di seluruh blok di Desa Sinarjati akan diperbaiki secara bertahap,” ujarnya. (ara)  

Tags :
Kategori :

Terkait