MAJALENGKA - Ribuan murid TK dari berbagai mengikuti peragaan manasik haji di Lapangan GGM, Selasa(26/11). Para murid TK itu dipandu oleh guru masing-masing mengikuti berbagai kegiatan seperti tawaf, sa’i, mabit di Muzdalifah, mabit di Mina dan urutan lainnya. Peragaan manasik haji untuk murid TK se-Kabupaten Majalengka tersebut dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Majalengka, Ahmad Suswanto. Dalam sambutannya, Kadisdik Majalengka, Ahmad Suswanto menyebutkan, peragaan manasik haji yang diikuti murid TK se-Majalengka tersebut dalam rangka memperkenalkan rukun Islam ke-5 sejak dini. \"Itu merujuk ke pemahaman pendidikan tidak hanya mengajarkan anak untuk pintar di bidang sains dan teknologi, tetapi juga pemahaman ibadah keagamaan dan akhlak,\" ungkapnya. Sementara itu, peragaan manasik haji yang diikuti ribuan murid TK se-Kabupaten Majalengka tersebut dibagi atas dua gelombang. Ketua Panitia Neneng Ucu Ismalia, didampingi Humas Panitia, Eti Rayati menyampaikan, sebanyak 8.190 anak TK dari 26 kecamatan yang terbagi ke dalam 89 kelompok terbang (Kloter) mengikuti peragaan manasik haji selama dua hari yakni Selasa (26/11) dan Rabu (27/11). \"Untuk hari pertama ada 45 kloter dan untuk hari kedua ada 44 kloter yang mengikuti manasik haji tersebut,\" jelasnya. Menurutnya, kegiatan tersebut dimaksudkan sebagai pembelajaran usia dini mengenai rukun Islam ke-5. \"Di sini anak-anak kita kenalkan dengan rukun Islam yang kelima sejak usia dini. Supaya mereka mengenal dan mampu memahaminya,\" ungkapnya. Dijelaskan dia, peserta didiknya menggunakan pakaian layaknya jamaah haji di Makkah serta mengikuti tahapan-tahapan dalam pelaksanaan ibadah haji. Anak-anak tersebut, kata dia, begitu antusias mengikuti latihan manasik haji yang dipandu secara langsung oleh tim pelatihan manasik haji IGTKI-PGRI Kabupaten Majalengka. \"Kami harapkan, kegiatan ini tetap berjalan setiap tahunnya, karena kegiatan ini sudah dimasukan ke dalam program IGTKI Majalengka,\" harapannya. (bae)
Kenalkan Rukun Islam Kelima Sejak Dini
Kamis 28-11-2019,11:35 WIB
Editor : Leni Indarti Hasyim
Kategori :