MAJALENGKA - Bupati Majalengka DR H Karna Sobahi MMPd membuka kegiatan jalan santai dan senam Raharja dalam rangka HUT ke-48 Korpri tahun 2019 di lapang GGM Majalengka, Minggu (24/11). Jalan santai berhadiah satu sepeda motor dan puluhan hadiah menarik tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Majalengka Tarsono D Mardiana, sekda Drs H Ahmad Sodikin MM, Forkopimda, para kepala OPD, dan para camat. Bupati dalam sambutannya berharap agar kegiatan jalan santai dan senam Raharja bisa mempererat silaturahmi dan menjaga kesehatan. Jalan santai diharapkan bisa dinikmati oleh masyarakat umum bukan kalangan ASN saja, karena HUT Korpri juga digelar untuk masyarakat Majalengka. “Semua boleh mengikutinya, dan masyarakat juga berhak atas hadiah yang disediakan. Kegiatan ini justru digelar untuk mengeratkan silaturahmi antara Korpri dengan masyarakat,” terang bupati. Selain itu bupati juga mengimbau masyarakat dan ASN dapat menggalakan senam Raharja yang sudah launching beberapa waktu lalu di Ciboer Pass Desa Bantaragung Kecamatan Sindangwangi. Bupati berharap senam Raharja lebih memasyarakat, salah satunya melalui lomba atau sosialisasi yang rutin. Dalam kesempatan tersebut bupati juga meminta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. ASN juga harus melayani masyarakat dengan sepenuh hati, apalagi ASN yang bertugas di dinas-dinas yang terkait pelayanan umum. Bupati juga menegaskan akan terus meningkatkan kualitas SDM di pemerintahan dan semua sector. SDM khususnya ASN harus bisa menghadapi era 4.0 serta mampu memanfaatkan peluang untuk kesejahteraan masyarakat. Sementara hadiah utama sepeda motor diraih pegawai UPTD BMCK wilayah Bantarujeg. (iim)
HUT Korpri Momen Tingkatkan Kualitas ASN
Senin 25-11-2019,10:31 WIB
Editor : Leni Indarti Hasyim
Kategori :