Rekomendasi Motor Listrik Polytron Mirip Nmax dengan 3 Model Pilihan, Mesin Setara 150cc Baterainya Awet
Motor listrik Polytron mirip nmax ada apa saja?-Instagram @polytron.ev-radarmajalengka.com
RADARMAJALENGKA.COM - Rekomendasi motor listrik Polytron mirip Nmax, rupanya terdapat 3 model atau jenis yang bisa jadi pilihan kamu.
Kendaraan bermotor listrik buatan PT Hartono Istana Teknologi ini, hadir sebagai solusi bagi konsumen, untuk mendapatkan EV atau electric vehicle yang ramah lingkungan.
Selain ramah lingkungan, motor listrik Polytron yang mirip Nmax itu, juga ramah di kantong. Karena mempunyai harga yang relatif tidak terlalu mahal.
Nah, daripada berlama-lama lagi, kamu bisa simak ulasan artikel ini, untuk informasi seputar motor listrik Polytron mirip Yamaha Nmax, dengan mesin setara 150cc dan baterai awet.
BACA JUGA:3 Tanaman Pembawa Hoki di Tahun Baru 2026 Ini Bisa Bawa Suasana Baru ke Rumah Kamu!
1. Polytron Fox 350
Motor listrik Polytron Fox 350 adalah kendaraan ramah lingkungan, yang bisa kamu pertimbangkan untuk dibeli di akhir tahun ini.
Mengapa? Karena Polytron Fox 350 mempunyai desain seperti Yamaha Nmax, untuk skuter maxi sebagai alternatif yang lebih rendah gas emisi buangannya.
Selain itu, untuk Polytron Fox 350 sendiri mempunyai harga yang bervariasi, seperti misalnya Rp15.000.000 untuk opsi tanpa baterai.
Sebagai gantinya, kamu bisa mendapat harga tersebut via sewa baterai per bulan Rp200.000, untuk motor listrik Polytron Fox 350 dengan kapasitas 72V 52Ah dan mesin 3000 watt.
2. Polytron Fox S
Motor listrik Polytron Fox S adalah kendaraan roda dua yang ramah lingkungan, juga ramah di kantong karena harganya per 2025 sudah mengalami sedikit penurunan.
Dilansir dari beragam sumber, untuk Polytron Fox S sendiri ada yang dijual seharga Rp9.000.000 sampai Rp10.000.000. Tentu, ini sangat murah untuk ukuran motor listrik mirip Nmax.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
